8 Langkah Memperbaiki Flashdisk Kena Write Protected

Artikel ini akan membahas cara memperbaiki masalah The Disk is Write Protected pada USB. USB Flashdisk memiliki peran penting dalam keseharian, utamanya saat bekerja dengan komputer atau laptop. Flashdisk memudahkan dalam melakukan pemindahan file / data dari satu komputer ke komputer lain. Misalnya memindahkan file pekerjaan dari komputer kantor untuk dipindah ke laptop dan ingin mengerjakan di rumah. Maka, flash disk dengan berbagai macam merk, seperti SanDisk, Kingston, Transcend, Thosiba, V-Gen, dan lainnya, akan sangat membantu dalam melakukan pekerjaan tersebut.

Penyebab Flashdisk Write Protected


Namun kadang kala ada beberapa permasalahan yang bisa saja muncul dan mengganggu saat proses pemindahan. Misalnya ada virus yang menginfeksi flashdisk, flashdisk tidak terbaca, dan flashdisk hanya bisa membaca file tapi tidak bisa digunakan menyimpan data / file baru alias flashdisk mengalami error Write Protected.

Untuk permasalahan yang lain tidak kami bahas di sini, karena sudah pernah kami posting. Kali ini kami hanya akan membahas permasalahan yang terakhir disebutkan tadi, yaitu masalah Write Protected pada USB flashdisk.

Sebelumnya, kami bahas sedikit mengenai penyebab sebuah flashdisk menjadi Write Protected. Ada beberapa hal yang bisa membuat sebuah flashdisk dalam kondisi seperti itu di antaranya yaitu:
  • Karena tidak melakukan prosedur yang benar saat melepas flashdisk dari komputer (tanpa eject/ safely remove usb). Hal tersebut bisa menjadikan kondisi flashdisk menjadi rusak karena saat mencabut flashdisk sedang melakukan write data. Karena dicabut mendadak maka document bisa corrupt dan berubah menjadi Write Protected.
  • Penyebab lainya yaitu bisa saja karena ada antivirus yang membuat data file/folder yang tidak bisa dihapus untuk melindungi flashdisk dari serangan pathogen salah satu antivirus yang melakukan metode ini yaitu Smadav.

Nah, itu tadi penyebab kenapa flashdisk mengalami kendala terkunci otomatis. Baik, langsung saja mempraktikkan cara format flashdisk Write Protected tanpa aplikasi tambahan:

Cara memperbaiki The Disk is Write Protected


  1. Colokan flashdisk ke posrt USB komputer / laptop
  2. Tekan kombinasi Tombol “Windows+R
  3. Ketikan REGEDIT lalu ENTER
  4. Tekan CTRL+F
  5. Ketikan “Write Protected” (tanpa tanda kutip) lalu ENTER
  6. Hapus Registry yang ada
  7. RESTART PC
  8. Colokan USB kembali ke komputer/laptop dan lihat hasilnya

Dengan demikian selesai sudah cara memperbaiki The Disk is Write Protected yang meresahkan itu. Sebetulnya masalah ini bukan diakibatkan karena virus, namun file sedang diamankan. Jadi, jangan khawatir, karena dengan tutorial di atas dapat mengatasinya. Semoga dapat membantu menyelesaikan masalah yang terjadi pada saat ini.

Related Posts →


Open Disqus Close Disqus

This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalise ads and to analyse traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Blogger Cookies