Kamu pecinta Anime? Ada program baru khusus Anime Lover, yaitu Kawaiinime, Hanya di GoPlay!
Salah satunya adalah program khusus di GoPlay yakni Kawaiinime. Program ini akan tayang secara live setiap hari Kamis pukul 20.00 WIB. Acara ini akan dibawakan oleh dua host yang juga kawaii yakni Natalie Ekoputri yang dikenal sebagai Echow dan juga Lise Sindia. Dua host kawaii ini nantinya akan membahas banyak hal seputar dunia anime.
Pembahasannya mulai dari anime terbaru, season anime terbaru, hingga behind the scene pembuatan anime juga akan dibahas. Jadi, akan semakin membuktikan jika anime bukan merupakan tontonan anak kecil saja, namun juga bisa menjadi konsumsi orang dewasa. Apalagi jika itu terkait dengan industri hiburan yang tidak sederhana, mulai dari mechandise sampai game juga lho.
Talkshow seputar anime ini juga tidak ditayangkan secara monoton lho melainkan secara interaktif. Artinya, kamu sebagai penonton juga memiliki kesempatan untuk berkomentar, bertanya dan juga berdiskusi tentang apa yang sedang dibahas oleh kedua host dan juga mungkin bintnag tamu yang datang ke studio. Namun tetap ingat untuk tetap menjaga bahasanya ya.
Ngomong-ngomong soal merchandise, selama acara Live Kawaiinime kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik. Hal ini memang seringkali diberikan untuk acara-acara yang diadakan di GoPlay. Oleh karena itulah jangan sampai ketinggalan acaranya. Acara Kawaiinime ini juga bukanlah satu-satunya acara yang membahas hobi dan komunitas.
Ada banyak acara yang juga membahas hobi dan komunitas lainnya seperti KPop, dunia hewan peliharaan, travelling dan banyak lainnya. Inilah yang berusaha ditayangkan oleh GoPlay yakni acara yang memang dekat dengan keseharian kita atau bisa dibilang merupakan acara dengan tema-tema kekinian. Apalagi cara menontonnya juga tidaklah sulit.
Kamu bisa menonton acara Kawaiinime melalui aplikasi GoPlay atau juga melalui situs resmi GoPlay yang bisa diakses menggunakan komputer atau laptopmu agar dapat menyaksikan di layar yang lebih lega. Acara yang dihadirkan secara Live beragam setiap harinya dan juga kamu bisa menontonnya secara gratis, meski memang ada juga acara premium berbayar.
Untuk acara premium berbayar lainnya, kamu juga tidak perlu repot untuk membeli tiket masuk atau agar akunmu menjadi akun premium. Pasalnya GoPlay juga bisa kamu sinkronkan dnegan akun GoPay kamu. Jadi untuk pembayaran akses ke konten premium bisa kamu bayarkan melalui GoPay.
Selain untuk membeli akses ke konten premium, dengan GoPay kamu juga bisa membeli virtual gift yang bisa kamu berikan kepada host yang kamu anggap menarik sebagai hadiah. Harganya bermacam-macam kok dan juga yang pasti terjangkau. Selain itu, dari pemberian virtual gift inilah seringkali kamu akan mendapatkan hadiah berupa dana GoPay atau yang lain.
Jadi tunggu apalagi, catat tanggal main dari acara yang ingin kamu saksikan seperti Kawaiinime atau unduh aplikasinya agar kamu bisa menyetel pengingat untuk acara tersebut. Untuk kamu yang menggunakan laptop atau PC, buat catatan agar kamu tidak melewatkan acara menarik seperti Kawaiinime dan juga acara menarik lainnya dari GoPlay. Selamat menyaksikan.
Open Disqus Close Disqus