Begini Makna dari Mimpi Menikah

Bagi sebagian orang, pasti ada yang pernah merasakan mimpi melakukan pernikahan, bahkan sangat terasa dalam mimpinya. Hal tersebut mempunyai arti sendiri sebenarnya. Untuk Anda yang ingin tahu lebih mendalam mengenai arti mimpi menikah, Anda bisa langsung simak ulasan di bawah ini.

Banyak orang yang ingin tahu jelas mengenai makna mengalami mimpi tentang pernikahan. Terutama bagi Anda yang merasa penasaran setelah Anda tadi malam mimpi telah menikah, dan pastinya ingin tahu arti dari mimpi yang berkenaan dengan momen saat nikah.

Bagi Anda yang merasa penasaran setelah Anda mimpi tentang menikah, tidak ada salahnya jika Anda tahu dulu informasi di bawah ini:

Menikah dengan Orang yang Tidak Dikenal


Ada salah satu makna jika Anda mengalami mimpi tentang pernikahan, yaitu; Anda bermimpi menikah dengan seseorang yang tidak Anda kenal.

Untuk mimpi yang seperti ini biasanya cukup sering dirasakan oleh sebagian besar orang.

Saat Anda memimpikan pernikahan yang seperti ini, maka hal tersebut menyimbolkan bahwa Anda nantinya akan masuk kepada fase kehidupan yang baru dari fase sebelumnya.

Kalau saja kemarin-kemarin Anda mendapatkan berbagai macam masalah yang datangnya bertubi-tubi, serta Anda tidak tahu bagaimana cara untuk menghadapinya, maka saat Anda mimpi nikah seperti ini, maka bisa saja ini adalah tanda bahwa ada titik terang jalan menghapus problematika kehidupan Anda.

Satu per satu masalah Anda akan selesai, lalu Anda nantinya akan bertransformasi untuk menjadi manusia yang semakin baik lagi dan juga bahagia.

Menikah dengan Teman Dekat



Ada lagi mimpi lainnya, yaitu; saat Anda mimpi sedang menikah tetapi dengan teman dekat atau sahabat perempuan/laki-laki Anda.

Walau hal yang seperti ini terdengan aneh, tetapi pada kenyataannya beberapa orang memang pernah mengalami mimpi nikah yang semacam ini.

Biasanya jenis mimpi ini terjadi ketika sahabat atan orang yang telah Anda mimpikan berada dalam suatu masalah.

Jadi, bisa dibilang pada saat Anda mimpi nikah semacam ini, maka Anda menikahinya dikarenakan Anda ingin melindungi dia dari berbagai macam bahaya yang ada.

Arti lain mimpi nikah ini, yaitu; Anda sedang merasakan kesendirian dan juga merasa takut, lalu Anda berharap mendapatkan rasa nyaman serta aman dari teman dekat atau sahabat Anda.

Menikah dengan Sang Mantan


Ada lagi mimpi yang lain, yaitu; Bermimpi menikahi mantan kekasih atau istri Anda.

Walau bekas, tentunya seorang mantan pernah mengisi hari dan hati Anda. Apalagi kalau masih banyak suatu hal yang masih menggantung, pasti membuat hati tiba-tiba berdetak kencang dan akan mengingat kembali memori-memori di masa lalu.

Pada saat Anda mimpi nikah dengan seorang mantan, bukan berarti Anda akan balikan atau semacamnya. Mimpi tersebut artinya bahwa Anda telah bisa ber‘damai’ dengan mantan Anda.

Selain itu, mimpi semacam ini juga merupakan simbol jika Anda telah siap untuk move on, serta saatnya Anda untuk membuka lembaran yang baru bersama dengan orang yang lain.

Kesimpulan


Dengan mengetahui makna dari perbedaan isi mimpi-mimpi pernikahan di atas, maka tentunya rasa penasaran Anda bisa terjawab.

Semoga Anda bisa lebih terbantu dengan info makna mengalami mimpi tentang pernikahan kali ini. Mimpi nikah tentunya dirasa sebagai pertanda baik, tetapi pada nyatanya bisa saja hal sebaliknya.

Selain yang telah disebutkan di atas, masih ada banyak lagi arti dari mimpi yang berkenaan dengan momen nikah lainnya, yang bisa Anda ketahui dengan melakukan browsing di situs lain, itu jika Anda masih merasa penasaran setelah semalam Anda mimpi menikah dengan cerita yang berbeda.

Demikian saja bahasan tentang arti dari mimpi yang berkenaan dengan momen menikah.

Related Posts →


Open Disqus Close Disqus

This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalise ads and to analyse traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Blogger Cookies