Saya akan memberikan pemecahan / solusi tentang problem ini. Problem ini memang tidak membuat error / rusak desain tampilan, hanya saja menjadikan tidak valid AMP.
Berhubung saya memiliki masalah yang sama dan telah memperbaikinya, maka dari itu saya akan memberikan tutorial dalam memecahkan masalah "The text (CDATA) inside tag 'style amp-custom' contains 'CSS i-amphtml- name prefix', which is disallowed" ini, berikut tutorialnya:
1. Cari .i-amphtml dalam kode CSS HTML Template
2. Hapus kode tersebut pada bagian CSS target
Contoh:
Saya mengalami masalah pada .post-body amp-img.i-amphtml-element.i-amphtml-layout-responsive.i-amphtml-layout-size-defined.i-amphtml-layout, maka saya hapus pada bagian .i-amphtml-element.i-amphtml-layout-responsive.i-amphtml-layout-size-defined.i-amphtml-layout karena kode itu yang membuat error. Dan menyisakan .post-body amp-img saja.
Saya juga mengalami masalah .i-amphtml-form table{max-width:800px;width:100%}, lalu saya delete .i-amphtml-. Hanya meninggalkan form table{max-width:800px;width:100%}.
3. Setelah dihapus, maka Simpan dan lihat hasilnya
Begitulah cara mengatasi masalah .i-amphtml pada CSS template valid AMP. Ada pertanyaan? Silakan berkomentar.
Semoga bermanfaat!
Open Disqus Close Disqus