2 Cara Menghapus & Menambah Label Blog di Platform Blogger

Pemberian label pada postingan blog berguna untuk membedakan antara kategori postingan satu dengan lainnya. Di sisi lain, penggunaan label juga memberikan sinyal kepada script otomatis related post yang akhirnya dapat memunculkan artikel-artikel terkait yang pembahasannya mirip dengan postingan tersebut.


Apakah label memberikan sinyal SEO?

Jujur saya tidak mengetahui secara pasti apakah pemberian label yang tepat dapat meningkatkan peringkat SERP (Search Engine Result Pages). Akan tetapi yang saya pahami bahwa memberikan label pada tiap postingan dapat mempermudah pengunjung dalam memilih kategori yang sesuai dengan keinginan mereka (user friendly).


Cara Menambah & Menghapus Label Blog Platform Blogger

1# Untuk cara menambah label, kalian bisa langsung menuju ke Halaman All Post:
  1. Kemudian klik Gambar (Tag Harga)
  2. Centang Postingan yang dipilih
  3. Pilih New Label
  4. Masukkan Nama Labels
2# Atau masuk ke halaman postingan dengan menambahkan label di menu sebelah kanan:


Sedangkan untuk menghapus label, kalian bisa melakukannya dengan cepat:
  1. Pilih Label yang ingin dihapus di halaman All Post
  2. Kemudian centang postingan yang ingin dihapus labelnya
  3. Lalu kembali klik Gambar (Tag Harga)
  4. Pilih Label mana yang ingin dihapus

Bagaimana, mudah sekali bukan menerapkannya?

Semoga bermanfaat, Amin!

Related Posts →


Open Disqus Close Disqus

This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalise ads and to analyse traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Blogger Cookies